KASDIM TOBELO BERIKAN MATERI PADA SOSWASBANG BELNEG DAN PANCASILA

Sosialisasi Wawasan kebangsaan dan Bela negara

     Tobelo (29/07), Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Maluku Utara bekerjasama dengan Yayasan Halmahera Membangun Bangsa serta seluruh Stake Holder Halut termasuk didalamnya Kodim 1508/Tobelo menggelar Sosialisasi Wawasan Kebangsaan, Bela Negara dan Pancasila bertempat di Aula Yayasan Hohidiai Desa Kusuri Kec. Tobelo Barat Halmahera Utara.

     Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kasdim 1508/Tobelo Mayor Inf Roby Manuel, S.Sos, Wakapolres Halut Kompol Ibnu Hajar, Ketua Yayasan Pendidikan Halmahera Membangun Bangsa Dr. Nius Sudan, Wakil Ketua KPID Malut Pdt. Williams, Akademisi UMMU Nardiansyah Noor, S.Sos, M.Si keseluruhan nama tersebut menjadi narasumber secara bergantian memberikan materi berkaitan tentang Wawasan Kebangsaan, Bela Negara dan Ideologi Pancasila beserta penerapan dalam kehidupan sehari-hari. Pemberian materi yang dilakukan searah kemudian diakhir sesi diberikan sesi dialog yang dijawab langsung oleh para narasumber.

     Sementara itu ditempat terpisah Dandim 1508/Tobelo Letkol Arh Herwin BS dalam keterangannya menyampaikan bahwa dirinya mendelegasikan Kepala Staf Kodim untuk mewakili karena pada saat yang bersamaan terdapat suatu pekerjaan yang tidak dapat ditinggalkan, namun pelaksanaan sosialisasi Wasbang ini akan kita gencarkan untuk menanamkan kembali nilai-nilai 4 pilar kebangsaan kepada masyarakat. (Penrem 152)


Komentar