SUPORT DARI IBU - IBU WARNAI TMMD 99 HALBAR

Ibu-ibu bersemangat memberikan suport kepada satgas TMMD 99 Halbar

Jailolo (11/07), Kebersamaan dan kemanunggalan TNI dan Rakyat tidaklah hanya sebatas kata kiasan saja, tetapi juga sangat dirasakan dalam kehidupan kemasyarakatan. Seperti pada pelaksanaan TMMD Ke-99 Kodim 1501/Ternate yang dilaksanakan di Kec. Sahu Kab. Halmahera Barat, selama pelaksanaan TMMD kebersamaan antara masyarakat dengan para personel Satgas TMMD yang terdiri dari Prajurit TNI, Polri dan segenap komponen bangsa lainnya sangat terasa.

Kebersamaan tersebut tidak hanya sekedar dalam masalah pekerjaan pembangunan infrastruktur saja namun disisi lain ada kelompok Ibu-ibu yang tidak mau ketinggalan ikut berpartisipasi mensukseskan pelaksanaan TMMD. Semenjak pagi buta asap tungku telah mengepul seiring kayu bakar yang menyala-nyala untuk memasak menyiapkan santapan bagi para personel Satgas yang tengah bergelut dengan pembangunan fasilitas desa mereka. Berdasarkan pantauan media ini kegiatan memasak hingga proses penyajian makanan hingga siap untuk disantap, nampak sekali suasana keakraban dan kekeluargaan antara seluruh komponen bangsa yang bersinergi dengan semangat yang sama yaitu tekad membangun daerahnya agar menjadi lebih baik lagi.


Sementara itu disela kegiatan Sdri. Eni warga Desa Lako Akelamo menyampaikan bahwa "pasukan" ibu-ibu ini memang atas instruksi dari Kepala Desa namun lebih dari itu, ini juga merupakan panggilan dari hati untuk turut serta dalam pembangunan daerah, kami bekerja dari pagi hingga sore hari dengan ikhlas karena selain sudah menjadi pekerjaan kami sehari-hari juga kami merasa kebersamaan bahkan rasa persaudaraan dengan anggota TMMD. (Penrem 152/Babullah)

Komentar