KORAMIL BERE BERE BERSAMA WARGA MELAKSANAKAN KARYA BHAKTI

Tobelo - Senin (09/04/2018). Personel Koramil 1508-06/Bere Bere bantu warga melaksanakan Karya Bhakti (Pembongkaran Mesjid Lama Al Jihad) di Ds. Tanjung Saleh, Kec. Morotai Utara, Kab. Pulau Morotai,  Prov. Maluku Utara.

Danramil 1508-06/Bere Bere Kapten Inf Amos Bukunusa mengatakan, kegiatan karya bhakti sudah menjadi bentuk kepedulian Babinsa di desa binaanya, melaksanakan tugasnya untuk membantu Pemeritah Daerah dalam rangka mensejahterakan rakyat.

Babinsa saat ini punya tugas yang sangat berat dan besar, mulai dari bidang pertanian, pemberdayaan, termasuk ikut mendorong pembangunan infrastruktur, diharapkan adanya kegiatan karya bhakti ini, bisa menjalin hubungan talisilaturahmi yang baik antara Koramil dengan masyarakat. Sehingga akan terjalin kerja sama yang baik dengan seluruh komponen masyarakat serta untuk mewujudkan kemanunggalan TNI - Rakyat, ungkapnya.

Komandan Kodim 1508/Tobelo Letkol Kav Tri Sugiarto saat di konfirmasi oleh awak media menyampaikan karya bhakti yang dilakukan personel Koramil tersebut membuktikan bahwa kerja sama antara TNI dengan masyarakat telah sejak lama terjalin dengan baik. Selain itu dengan karya bhakti, merupakan bukti nyata bahwa TNI dan masyarakat akan senantiasa melestarikan nilai-nilai kebersamaan dan kegotong-royongan, sebagai bagian dari budaya bangsa kita, ujarnya.  (WYU - 1508).

Komentar