BABINSA BERSAMA WARGA LAKSANAKAN KARYA BHAKTI PEMBUATAN JALAN DESA

Labuha - Kamis (05/04/2018). Babinsa Koramil 1509-03/Bobong Serda Tamher bersama Pemerintah Desa dan komponen masyarakat, serta warga masyarakat sebanyak 40 orang menggelar karya bakti dengan sasaran pembuatan jalan Desa sepanjang 40 Meter di Desa Gela Kec. Taliabu Utara Kabupaten Pulau Taliabu, Provinsi Maluku Utara.

Kegiatan ini adalah salah satu bukti nyata sekaligus penguatan paradigma kemanunggalan TNI dengan rakyat. Kegiatan karya bakti sebagai implementasi dari pembinaan teritorial.

Danramil 1509-03/Bobong Mayor Inf Poniman mengungkapkan, jajarannya berusaha semaksimal mungkin dan selalu siap membantu masyarakat, karena dengan adanya kegiatan seperti ini akan tercipta rasa kebersamaan, kepedulian dan saling menjaga demi tercapainya kemanunggalan TNI dengan Rakyat.

Komandan Kodim 1509/Labuha Letkol Inf Joni Widodo, S.Sos dalam keterangannya menyampaikan, kegiatan karya bhakti pembuatan jalan desa tersebut membuat dimusim hujan nantinya warga masyarakat dapat melewati dengan nyaman, mempermudah anjangsana atau silahturahmi antar keluarga di desa tersebut.

Babinsa akan senantiasa bersinergi dengan seluruh komponen masyarakat untuk peduli terhadap kondisi lingkungan, disamping itu juga untuk mempererat tali silaturahmi dan menjaga Kemanunggalan TNI-Rakyat. (UMR - 1509)

Komentar