KASITER KOREM BERIKAN PELATIHAN KEPRAMUKAAN KEPADA PELAJAR



Ternate (15/09), Kepala Seksi Teritorial Korem 152/Babullah Mayor Inf Laode M. Sabarudin memberikan pelatihan kepramukaan kepada pelajar SMAN 10 Kota Ternate bertempat di Aula Sekolah setempat.

Dalam kesempatan tersebut Kasiter bersama tim Pelatih Mayor Arm Susetyo Adi Wibowo dan Serma J Ratuanak memberikan pelatihan kepada Siswa yang juga anggota Saka Wira Kartika dibawah binaan Korem 152/Babullah, materi yang diberikan meliputi 5 krida antara lain (Mountenering, Navigasi Darat, Pioneer, Survival dan Penanggulangan Bencana Alam). meskipun pelatihan dilaksanakan malam hari agar tidak mengganggu jam pelajaran namun tidak mengurangi antusias para Kader Pramuka untuk mengikuti kegiatan pelatihan tersebut.

Dalam kesempatan yang sama Kasiter menyampaikan bahwa pelatihan ini dalam rangka menciptakan generasi yang kuat mandiri dan memiliki sifat-sifat yang terkandung dalam Dasa Dharma Pramuka, dimana hal tersebut perlu kita tanamkan sejak dini melalui pelatihan yang terprogram dengan baik. (Penrem 152)

Komentar