KODIM TERNATE LAKSANAKAN PEMBINAAN MITRA BABINSA



Ternate (20/12), Kodim 1501/Ternate melaksanalan kegiatan pembinaan peta jarak jaring teritorial bertempat di Aula Makodim Jl. Pahlawan Revolusi Kel. Muhajirin Ternate Tengah.

Kegiatan yang dihadiri langsung oleh Dandim 1501/Ternate Letkol Kav Bambang Sugiyarta, S.H., M.M., M.Tr (Han) serta dihadiri oleh Kakesbangpol Kota Ternate Abdulah Sadik, S.I.P., serta 85 mitra babinsa di wilayah Kodim Ternate, kegiatan yang bertujuan untuk memperkuat kemitraan antara Babinsa dengan Mitranya dalam rangka melaksanakan deteksi dini dan pencegahan dini setiap penimbulan situasi diwilayahnya, selain itu kegiatan ini juga sebagai bentuk apresiasi dari Komandan Kodim kepada para mitra Babinsa yang selama ini telah membantu jajarannya dalam pelaksanaan tugas sehingga lebih optimal.

Sementara itu dalam keterangannya Dandim ternate menyampaikan bahwa keterbatasan personel khususnya Babinsa dihadapkan dengan wilayah Kodim 1501/Ternate yang meliputi Kota Ternate dan Kabupaten Halmahera Barat seringkali menjadi kendala sehingga seorang Babinsa bisa menkaver 1 hingga 3 Desa binaan untuk itu dibentuklah para mitra Babinsa disetiap wilayah yang senantiasa proaktif memberikan berbagai informasi terutama ketika terjadi adanya gejolak di wilayah dapat segera ditangani dengan berkordinasi dengan pilar desa yaitu Kades dan Bhabinkamtibmas. (Penrem 152)


Komentar