MAKAN SIANG BERSAMA JALIN KEAKRABAN SATGAS TMMD DENGAN MASYARAKAT

Ibu (18/10). Anggota Satgas TMMD ke-106 Kodim 1501/Ternate terus bekerja maksimal mengejar target penyelesaian pembangunan pagar gereja Eklesia di Desa Sangaji Nyeku Kecamatan Ibu Utara Kabupaten Halmahera Barat.

Namun disela kesibukan menyelesaikan pekerjaan pembuatan pagar gereja, anggota Satgas TMMD tetap menjalin keakraban dengan masyarakat.
Seperti yang dilakukan babinsa Sangaji Nyeku Kopda Arnan Nagara dan anggota satgas lainnya. Usai melakukan pekerjaan fisik pembangunan pagar gereja di lokasi TMMD, mereka menyempatkan diri berbaur dengan warga dengan makan siang bersama. 

"Disaat inilah kita bisa berbaur dengan masyarakat, sambil makan siang bersama kita membahas pekerjaan agar Satgas dan warga selalu sejalan," jelas Babinsa Sangaji Nyeku.

Dikatakan babinsa, anggota Satgas dan warga harus selalu bahu membahu bekerja menyelesaikan pekerjaan pembangunan pagar gereja. "Kita harus saling mengisi dan kerjasama yang baik hingga pekerjaan ini selesai pada waktunya," ungkapnya.

Komentar