ICRC GANDENG KOREM SOSIALISASIKAN HUKUM HUMANITER DAN HAM
Penyematan Tanda Peserta Penataran Oleh Kasrem 152/bbl Ternate (16/05), International Committee of the Red Cross (ICRC) Indonesia bersama Direktorat Hukum Angkatan Darat menggandeng Korem 152/Babullah menggelar penataran Hukum Humaniter dan Hak Asasi Manusia sengketa bersenjata Nasional dan Internasional kepada seluruh Perwira satuan jajaran Korem 152/Babullah bertempat di Aula Makorem 152/Babullah Jl. A.M. Kamarudin No. 1 Kel. Sangaji Ternate Utara. Kegiatan yang turut dihadiri oleh Brigadir Jenderal TNI (Purn) Natsri Anshari, SH., LLM, Kolonel Chk Tiarsen Buaton SH., LLM, Kasrem 152/Babullah Letkol Inf Sigit Purwanto, S.IP, Ibu Dinihari Puspita selaku delegasi dari ICRC Indonesia, Para Dansat/Kabalak Rem 152/Bbl, Para Perwira satuan.jajaran Korem 152/Babullah. Kegiatan yang akan berlangsung selama 4 hari kedepan tersebut akan memberikan pembekalan tentang penerapam hukum humaniter dan ham dalam sengketa bersenjata Nasional...